Bagaimana Proses Kinerja CCTV dalam Mendeteksi Insiden?

rekomendasi cctv

Cara kerja sebuah CCTV bisa dibilang cukup kompleks. Sebab, tidak menangkap gambar, tetapi juga menangkap suara di sekitar yang terekam oleh kamera tersebut. Hal ini juga berlaku pada berbagai rekomendasi cctv.

Hal inilah yang kemudian membuat berbagai produsen untuk menghasilkan sebuah kamera yang memiliki dukungan teknologi canggih di kelasnya. Sebab, gambar yang tertangkap oleh kamera, saat ini telah menjadi sesuatu yang cukup penting di jaman yang serba digital.

Oleh karena itu, ada berbagai fitur yang dapat kamu temukan pada berbagai merek CCTV terbaik, mulai dari hasil rekaman secara real time hingga dukungan teknologi canggih lain untuk membantu menganalisa data yang diterima oleh sebuah CCTV. 

Adanya berbagai inovasi pada bidang teknologi, kini juga menjadikan CCTV tidak hanya sebagai alat perekam saja. Untuk merek-merek tertentu, sebuah CCTV biasanya juga telah didukung oleh kemampuan pendeteksi gerakan, mengenali wajah hingga menganalisis perilaku seseorang.

Tidak berhenti di situ saja, rekomendasi CCTV yang terbaik, biasanya juga mampu memberikan peringatan dini pada pihak keamanan hingga pemilik rumah pribadi. Maka dari itu, sebaiknya kamu tidak buru-buru ketika ingin mendapatkan CCTV terbaik sesuai dengan kebutuhan. 

Nah, berikut ini adalah penjelasan bagaimana rangkaian kerja sebuah CCTV dalam pendeteksian gerakan hingga insiden yang tidak diinginkan.

Baca Juga: Cara Memilih Spot CCTV Outdoor yang Benar

Proses Kinerja CCTV dalam Mendeteksi Insiden

CCTV atau Closed Circuit Television adalah salah satu barang elektronik yang mengalami banyak inovasi. Hal ini juga dikarenakan penggunaan CCTV semakin meningkat seiring berjalannya waktu.

Bisa dibilang, masyarakat modern membutuhkan bantuan tambahan pengawasan keamanan dengan menggunakan rekomendasi CCTV yang terbaik di kelasnya. 

Motion detection atau pendeteksi gerakan adalah salah satu fitur yang sedang naik daun di pasar CCTV.  Pada dasarnya, terdapat beberapa cara yang bisa membuat sebuah CCTV dapat mendeteksi gerakan. 

1. Memanfaatkan Teknologi Sensor

Beberapa produk yang menjadi rekomendasi CCTV kebanyakan orang, juga menggunakan teknologi sensor untuk membantu mendeteksi getaran atau perubahan panas pada benda-benda tertentu. Teknologi canggih ini juga dikenal dengan sebutan PIR atau Passive Infrared

Cara kerja teknologi PIR adalah dengan mendeteksi adanya perubahan suhu pada berbagai bidang yang tertangkap oleh kamera keamanan.

Ketika terdapat perubahan suhu pada bidang yang tertangkap oleh kamera dan disebabkan oleh manusia maupun binatang, maka CCTV secara otomatis akan memberikan sinyal atau peringatan pada pihak pengelola keamanan maupun pemilik rumah.

Dengan demikian, maka CCTV akan langsung bekerja dengan cara merekam semua gerakan pada bidang tersebut.  

2. Memakai Algoritma Filter Gerakan

Cara kedua yang juga banyak diadopsi pada berbagai rekomendasi CCTV adalah penggunaan algoritma filter gerakan. Keunggulan dari penggunaan filter gerakan ini meminimalisir adanya peringatan atau alarm palsu yang diberikan oleh kamera. 

Ketika menggunakan algoritma filter gerakan, CCTV akan lebih ketat dalam memberikan peringatan dan hanya gerakan mencurigakan saja yang akan dilaporkan, sedangkan gerakan yang kurang penting, akan diabaikan oleh kamera secara otomatis. Contohnya ketika ada dedaunan yang bergerak karena tiupan angin dan akan merekam sekaligus melaporkan ketika ada orang asing yang memaksa masuk ke area hunian kamu. 

3. Analisis Perbandingan Frame Video

Ketika menggunakan analisa frame video, biasanya CCTV akan melakukan perbandingan frame secara berkala dalam waktu tertentu. Hal ini dilakukan dengan tujuan untuk mendapatkan perbedaan yang signifikan pada berbagai frame yang tertangkap kamera. 

Dengan demikian, maka ketika kamera menangkap perpindahan benda yang terlalu mencolok, misalkan: orang melompat hingga pintu yang tiba-tiba terbuka, maka kamera akan menganggapnya sebagai gerakan dan akan memberikan sinyal atau peringatan pada pemilik rumah atau petugas keamanan. 

cctv terbaik

Dari berbagai penjelasan di atas, dapat dibayangkan jika cara kerja sebuah kamera pengawas dalam mendeteksi gerakan mencurigakan hingga menampilkannya dalam gambar yang berkualitas, tentunya membutuhkan CCTV terbaik yang sudah teruji dan terbukti kualitasnya.

Salah satu rekomendasi CCTV berkualitas yang dapat kamu andalkan adalah CCTV Hikvision AcuSense. 

Dengan menggunakan kamera yang terjamin kualitas hingga kecanggihannya, maka sedikit banyak juga akan berdampak pada rasa aman dan nyaman ketika sedang berada area tersebut.

Menariknya, CCTV terbaik dari Hikvision AcuSense ini dapat kamu pasang di berbagai tempat, mulai dari indoor hingga outdoor. Kamera pengawasnya tetap dapat bekerja dengan baik. 

Salah satu keuntungan dari CCTV Hikvision AcuSense ini adalah kamu bisa mendapatkan hasil rekaman kamera pengawas yang akurat.

Kemampuan ini dikarenakan oleh berbagai rangkaian canggih dari Hikvision AcuSense, maka dari itu CCTV dapat merekam berbagai jenis benda dengan akurat, mulai dari manusia, binatang hingga gerakan dari berbagai kendaraan.

Dengan adanya teknologi AcuSense, maka kamu juga dapat mengawasi semua keamanan di berbagai titik secara akurat. Karena kualitas gambar yang sangat detail, maka hal tersebut juga dapat menjadi barang bukti ketika terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. 

Hikvision AcuSense memang memberikan banyak keuntungan bagi semua penggunanya, termasuk jika kamu manfaatkan untuk mengawasi keamanan di kawasan hunian hingga tempat bisnis. Nah, jika ingin mendapatkan informasi yang lebih detail mengenai CCTV terbaik sekaligus rekomendasi CCTV, maka kamu dapat membaca semua informasi terkait Hikvision AcuSense di sini secara menyeluruh atau lengkap.

By Kurniawans3G

The Kurniawans adalah sebuah catatan keluarga, jelajahi kisah pengasuhan, perjalanan, dan semua cerita menyenangkan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *